Visi & Misi

Pedagang Pasar Bunga Wastukencana

Visi adalah gambaran tentang keadaan masa depan yang diinginkan, berisi cita dan citra yang ingin diraih oleh organisasi instansi. Visi secara sederhana dapat dikatakan adalah masa depan yang realistis, dapat dipercaya, dan menarik untuk organisasi anda. Visi hanya merupakan ide atau gambaran masa depan yang lebih diinginkan, akan tetapi visi yang tepat right vission adalah sebuah ide yang mampu menggerakan seluruh keahlian, bakat, dan sumber daya dari suatu organisasi untuk menggapai masa depan. Misi adalah tujuan dasar, karakter dan nilai-nilai filosofis yang semua hal tersebut akan membentuk postur organisasi yang diinginkan. Hasil dari tugas ini biasanya disebut dengan pernyataan misi yang menyediakan pondasi budaya organisasi yang akan mengarahkan langkah-langkahnya kedepan. Visi : “Terwujudnya Koperasi Pedagang Pasar Bunga Wastukencana Yang Profesional, Mandiri, Dapat Mensejaterakan Anggotanya dengan Pelayanan Yang Maksimal Serta Mempromosikan Kemampuan Ekonomi Anggota.

Misi :

1. Mengembangkan usaha Koperasi Pedagang Pasar Bunga yang dapat mensejahterakan anggotanya,

2. Meningkatkan manajemen dan profesionalisme kewira koperasian pengurus, pengawas serta anggotanya,

3. Meningkatkan kualitas sarana dan prasarana bagi kelancaran usaha Koppas Bunga ini dalam pelayanan pada anggotanya,

4. Meningkatkan peran serta fungsi sebagai lembaga ekonomi yang berwatak kerakyatan.

Fungsi dan Peran Koperasi

Menurut Undang-undang No. 25 tahun 1992 Pasal 4 dijelaskan bahwa fungsi dan peran koperasi sebagai berikut:

1. Membangun serta mengembangkan potensi dan kemampuan ekonomi anggota dan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan sosial,

2. Berperan serta secara aktif dalam upaya mempertinggi kualitas kehidupan manusia dan masyarakat,

3. Memperkokoh perekonomian rakyat sebagai dasar kekuatan dan ketahanan perekonomian nasional,

4. Berusaha untuk mewujudkan dan mengembangkan perekonomian nasional, yang merupakan usaha bersama berdasarkan atas asas kekeluargaan dan demokrasi ekonomi.